Setiap titik awal pengetahuan, temukan jawaban dan tambah wawasan.

Saturday, December 3, 2022

SEPUTAR FAKTA KOPI YANG MUNGKIN BELUM ANDA KETAHUI

 

pixabay.com 

Kopi merupakan minuman favorit semua orang, meski menjadi minuman favorit ternyata masih banyak fakta tentang kopi yang belum banyak diketahui orang. Kebanyakan orang hanya memahami kopi sebagai minuman pembangkit stamina. Sangat sedikit orang yang memahami semua komponen yang ada didalam dan diluar kopi. Soal khasiat dan bahayanya kopi juga masih simpang siur. Benarkah kopi ampuh meningkatkan konsentrasi dan mengusir kantuk? Bisakah kopi membahayakan tubuh?,dan apakah ada effek samping terlalu sering meminum kopi. Berikut adalah 9 fakta tentang kopi yang mungkin belum Anda ketahui.

1. BIJI KOPI ADALAH BUAH.

Siapa yang pernah melihat buah kopi? Anda tidak salah baca! Kopi sebenarnya adalah buah dan termasuk dalam varietas buah beri. Oleh karena itu kopi merupakan jenis dari buah-buahan.

pixabay.com 

2. KOPI ADALAH KOMODITAS DAGANG TERBESAR KEDUA DI DUNIA

Ya betul, anda tidak salah membaca kopi merupakan komoditas terbesar kedua di dunia setelah minyak mentah

3. BRAZIL ADALAH PENGHASIL KOPI TERBESAR DI DUNIA

Brasil memiliki area penanaman kopi sekitar 27.000 kilometer persegi. Produksi kopi Brazil pada tahun 2020 mencapai 63,4 juta kantong 60 kg. hal ini menjadikan brazil sebagai penghasil kopi terbesar didunia. Indonesia Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), produksi kopi Indonesia mencapai 774.600 ton atau 11,95 juta kantong pada tahun 2020. Output ini menempatkan Indonesia pada urutan ketiga produsen kopi terbesar di dunia.

4. DINIKMATI SEJAK ABAD KE-9

Ternyata kopi sudah dinikmati sejak abad ke-9. Mengutip Good Housekeeping, sebuah legenda mengatakan bahwa kopi sudah dinikmati sejak abad ke-9. Saat itu, penggembala kambing melihat ternaknya Setelah memakan biji kopi, terjaga sepanjang malam.

5. TINGGI POHON KOPI BISA MENCAPAI 9 METER

Tinggi pohon kopi bisa mencapai 30 kaki (atau sekitar 9 meter), tetapi kebanyakan pohon dipangkas hingga 10 kaki (atau 3 meter) untuk memudahkan pengumpulan biji kopi.

6. PEMINUM KOPI CENDERUNG HIDUP LEBIH LAMA

Menurut Harvard Health Publishing, penelitian telah menunjukkan minum tiga hingga empat cangkir kopi sehari dapat hidup lebih lama serta dapat menurunkan risiko penyakit kardiovaskular, diabetes tipe 2, dan penyakit Parkinson.

7. SECANGKIR KOPI HITAM HANYA MENGANDUNG 1 KALORI.

Jika Anda hanya membuat kopi hitam tanpa gula, tanpa krim, dan susu, Anda hanya akan mendapatkan 1 kalori. Tapi saat Anda menambahkan pemanis dan susu, kalorinya naik berkali-kali lipat.

8. TINGKATKAN SUASANA HATI ANDA

Kafein dapat meningkatkan suasana hati atau mood. Suasana hati yang baik ini pada akhirnya akan membantu mengurangi depresi.

9. MENGURANGI RISIKO DIABETES TIPE 2

Diabetes tipe 2 adalah masalah kesehatan serius yang saat ini mempengaruhi jutaan orang di seluruh dunia

Penelitian telah menemukan bahwa orang yang minum kopi paling banyak memiliki risiko 23-50% lebih rendah terkena kondisi ini. Satu studi menunjukkan penurunan setinggi 67%. Menurut penelitian dari 18 studi yang melibatkan total 457.922 orang, meminum secangkir kopi setiap hari dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 sebanyak 7%.

Baca juga: Fakta unik dan manfaat pisang 

                : Manfaat kopi menurunkan struk 

Share:

0 comments:

Post a Comment

Followers

BTemplates.com

Translate

Blog Archive