Pixabay.com |
Semua jenis sayuran pada umumnya kaya akan nutrisi dan nilai gizi yang penting bagi tubuh manusia. Memasukkan sayuran dalam menu makanan sehari-hari dapat meningkatkan kualitas gizi secara keseluruhan hal itu karena sayuran mengandung banyak vitamin dan mineral. Selain itu, mengkonsumsi sayuran setiap hari dapat menjaga kesehatan tubuh dan mengurangi risiko terkena berbagai macam penyakit seperti tekanan darah tinggi, penyakit jantung koroner, diabetes dan kanker.
Hal ini Karena sayuran mengandung senyawa yang bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan atau kekebalan tubuh yang disebut immune potentiator.
Setiap sayuran memiliki beragam warna dan kadar nutrisi yang berbeda-beda Salah satu sayuran yang memiliki kadar nutrisi tinggi adalah sayuran hijau. Sayuran hijau menjadi sumber makanan yang sangat baik bagi kesehatan tubuh Tak heran jika sayuran hijau menawarkan berbagai manfaat yang baik untuk tubuh.
Selain mengandung banyak nutrisi, vitamin dan mineral sayuran hijau juga tinggi serat, zat besi, magnesium, potasium, dan kalsium. Di antara kelompok sayuran hijau adalah kangkung, brokoli, pak choy, sawi dan bayam yang mengandung banyak vitamin A, C, E dan K. Brokoli, pak choi dan sawi juga kaya akan vitamin B.
Dengan banyaknya kandungan nutrisi dalam sayuran hijau tak heran jika sayuran hijau memiliki ragam manfaat yang tak terhitung jumlahnya jika diolah dengan benar.
Diterbitkan dalam jurnal penelitian www.ars.usda.gov, sayuran hijau memiliki beragam manfaat sebagai berikut.
1. MENCEGAH KANKER
Dengan kandungan antioksidan yang tinggi sayuran hijau menjadi salah satu makanan terbaik untuk melawan dan mencegah kanker. Dalam sebuah Penelitian di jelaskan bahwa mengkonsumsi 2-3 porsi sayuran hijau per minggu dapat mengurangi risiko kanker perut, payudara, dan kulit.
2. MENGURANGI RISIKO PENYAKIT JANTUNG
Kandungan antioksidan dalam sayuran ini terbukti dapat mengurangi risiko penyakit jantung. sayuran hijau juga kaya fitokimia seperti flavonoid dan karotenoid, serta vitamin K dan vitamin C yang dipercaya baik untuk menjaga kesehatan jantung. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, maka perlu mengkonsumsi sayuran hijau secara rutin.
3. MELINDUNGI TULANG DARI OSTEOPOROSIS DAN MENCEGAH PENYAKIT RADANG.
Sayuran hijau mengandung antioksidan tinggi yang mampu melindungi tulang dari gejala osteoporosis. Selain itu sayuran hijau juga mengandung banyak vitamin seperti vitamin A, C dan K yang mampu melawan radikal bebas penyebab peradangan pada tubuh, termasuk radang sendi.
4. MENJAGA KESEHATAN MATA
Mengonsumsi sayuran hijau seperti kangkung dan bayam dipercaya dapat menjaga kesehatan mata. Selain itu, lutein dan zeaxanthin dalam sayuran hijau dapat mengurangi risiko degenerasi makula dan katarak yang disebabkan karena faktor usia.
5. MENJAGA KESEHATAN SALURAN PENCERNAAN DAN MENJAGA BERAT BADAN
Sayuran hijau mengandung banyak serat yang berfungsi menjaga dan memperlancar organ pencernaan. Jika makan sayuran hijau secara rutin proses buang air besar dan Kesehatan saluran organ pencercernaan akan terjaga.
Selain menjaga dan memperlancar organ pencernaan, salah satu manfaat sayuran hijau lainya adalah kandungan kalori dan karbohidratnya yang rendah. Bagi yang mempunyai problem dalam menurunkan berat badan mengkonsumsi sayuran hijau adalah solusi yang tepat dalam menjalankan program diet.
Nah itulah beberapa manfaat mengkonsumsi sayuran hijau secara rutin. Untuk memaksimalkan berbagai manfaat yang terkandung dalam sayuran hijau selalu perhatikan kebersihan dan kesegaran dari tiap sayuran yang akan dikonsumsi
0 comments:
Post a Comment