pixabay.com |
Menuntut ilmu sebenarnya merupakan usaha seseorang untuk mengubah dirinya menjadi lebih baik lagi sebab salah satu tujuan dasarnya adalah menunjukkan jalan kebenaran supaya manusia terhindar dari kebodohan.
Allah SWT dan Rasulullah SAW
mewajibkan manusia agar tidak pernah berhenti belajar selama hidupnya.
Raulullah bersabda dalam hadisnya.
أُطْلُبِ الْعِلْمَ مِنَ الْمَهْدِ
إِلَى اللَّحْدِ
Uthlubul 'ilma minal mahdi
ilal lakhdi. Artinya: “Tuntutlah ilmu dari buaian (bayi) hingga liang lahat.”
Hadits ini menjelaskan bahwa mencari
ilmu itu tidak ada Batasan usia dimulai dari buaian sampi dengan kita meninggal
dunia.
Berikut kumpuan hadis tentang
kewajiban menuntut ilmu:
HADIS PERTAMA
مَنْ أَرَادَ الدُّنْيَا فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ, وَمَنْ أَرَادَ الأَخِرَةَ فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ, وَمَنْ أَرَادَهُمَا فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ
"Barang siapa menginginkan dunia, wajiblah ia memiliki ilmunya; dan barang siapa yang ingin (selamat dan berbahagia) di akhirat, wajiblah ia mengetahui ilmunya pula; dan barang siapa yang menginginkan kedua-duanya, wajiblah ia memiliki ilmu kedua-duanya pula". (HR. Bukhari dan Muslim)
Hadis ini menjelaskan bahwa jika seseorang mengingikan dunia dan juga menginginkan hidup selamat dan bahagia di akhirat kelak maka wajiblah baginya untuk mencari ilmu.
HADIS KEDUA
مَنْ خَرَجَ فِى طَلَبُ الْعِلْمِ فَهُوَ فِى سَبِيْلِ اللهِ حَتَّى يَرْجِعَ
"Barang siapa yang keluar untuk mencari ilmu maka ia berada di jalan Allah hingga ia pulang." (HR. Tirmidzi)
Dalam hadis ini dijelaskan bahwa Allah akan melindungi hambanya yang berjuang di jalan menuntut ilmu mulai dari berangkat sampai ia Kembali pulang.
HADIS KETIGA
إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَنْهُ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ : إِلَّا مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ، أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ، أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ
“Tatkala manusia meninggal dunia maka terputuslah semua amal ibadahnya kecuali tiga hal: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak saleh yang mendoakan dia." (HR. Muslim)
Selain ilmu dapat mengagkat drajat manusia ilmu juga bisa menjadi salah satu amal jariyah yang tidak akan pernah terputus Ketika manusia meninggl dunia.
HADIS KE EMPAT
وَإِنَّ الْمَلَائِكَةَ لَتَضَعُ أَجْنِحَتَهَا رِضًا لِطَالِبِ الْعِلْمِ، وَإِنَّ الْعَالِمَ لَيَسْتَغْفِرُ لَهُ مَنْ فِي السَّمَوَاتِ، وَمَنْ فِي الْأَرْضِ، وَالْحِيتَانُ فِي جَوْفِ الْمَاءِ
“Sungguh, para malaikat merendahkan sayapnya sebagai keridhaan kepada penuntut Ilmu. Dan sungguh, orang yang berilmu akan dimintai ampunan oleh penduduk langit dan bumi, bahkan hingga ikan yang ada di dasar laut.” (HR. Abu Daud, Tirmidzi dan Ibnu Majah, Mirqatul Mafatih, juz I, halaman 295).
Dari hadis diatas di jelaskan bahwa seluruh makhluk yang ada di bumi, bahkan ikut mendoakan orang yang berangkat mencari ilmu.
HADIS KELIMA
طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ
"Menuntut ilmu diwajibkan atas setiap Muslim" (HR. Ibnu Majah )
Agama islam mewajibkan umatnya untuk menuntut ilmu hal ini bertujuan untuk menjyamakann drajad sesame manusia baik laki-laki maupun perempuan semua berhak dan wajib untuk menuntut ilmu.
HADIS KE ENAM
فَضْلُ العَالِمِ عَلَى العَابِدِ كَفَضْلِي عَلَى أَدْنَاكُمْ
"Keutamaan ahli ilmu atas ahli ibadah seperti keutamaanku atas orang paling rendah dari kalian." (Shahih: HR. At-Tirmidzi no. 2685).
Itulah beberapa hadis mennutut ilmu yang dapat membangkitkan semangat kita untuk lebih giat dalam menuntut ilmu.
0 comments:
Post a Comment