Setiap titik awal pengetahuan, temukan jawaban dan tambah wawasan.

Sunday, February 5, 2023

CARA MENJAGA ORGAN PENCERNAAN SUPAYA TETAP SEHAT

Ilustrasi organ pencernaan 
pixabay.com

Tahukah anda bahwa kesehatan pencernaan yang terganggu ternyata bisa sangat berdampak pada kesehatan secara keseluruhan, Untuk itu, Anda perlu mengetahui cara merawat organ pencernaan dengan baik.

Merawat organ pencernaan sebenarnya tidak sulit, cukup menerapkan pola hidup sehat, dimulai dari memperbanyak asupan serat, memenuhi kebutuhan air minum dan lain sebagainya. Banyak orang mengalami masalah pencernaan seperti sakit perut, mulas, mual, sembelit atau diare. Jika hal ini terjadi sesekali itu hal yang lumrah terjadi pada tiap orang karena masalah pada sistem pencernaan dapat terjadi secara alami, salah satunya disebabkan oleh penerapan pola makan yang salah. Namun, jika gejala tersebut sering terjadi, sebaiknya segera ditangani, karena dapat menimbulkan masalah serius, dan mempengaruhi proses penyerapan nutrisi pada tubuh.


CARA MENJAGA ORAGAN PENCERNAAN TETAP SEHAT

Sistem pencernaan memiliki fungsi utama mengubah makanan menjadi nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Nutrisi dibutuhkan untuk proses perkembangan, perbaikan sel-sel tubuh, dan sebagai sumber energi sehari-hari.

Mengingat begitu pentingnya fungsi organ pencernaan bagi tubuh berikut beberapa cara yang bisa anda coba untuk menjaga organ pencernaan tetap sehat


1. MENINGKATKAN ASUPAN MAKANAN BERSERAT

Cara yang paling tepat untuk menjaga kesehatan organ pencernaan adalah dengan memperbanyak asupan makanan berserat. Ini karena serat memiliki fungsi untuk melunakkan feses ( BAB ) dan mengurangi risiko gangguan pencernaan seperti wasir, sembelit, dan sindrom iritasi usus besar.

Tak hanya itu, serat juga membantu menyeimbangkan jumlah bakteri usus dan membantu Anda mencapai berat badan ideal. Anda bisa mengonsumsi buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian untuk mencukupi kebutuhan serat harian.


2. MINUM AIR PUTIH

Asupan cairan yang rendah adalah penyebab umum sembelit atau konstipasi. Para ahli merekomendasikan minum 50–66 ons (1,5–2 liter) untuk mencegah sembelit. Anda juga bisa memasukkan buah dan sayur dengan kandungan air yang tinggi, seperti timun, tomat, semangka, stroberi, grapefruit, dan rambutan untuk memenuhi kebutuhan asupan cairan tubuh.


3. MENGKONSUMSI MAKANAN KAYA PROBIOTIK

Probiotik adalah bakteri baik yang hidup di saluran pencernaan kita. Bakteri ini berperan dalam melawan bakteri jahat, menjaga kesehatan sel usus dan memperlancar proses pencernaan agar tubuh selalu sehat. Probiotik juga mampu memperkuat sistem imun tubuh dan meningkatkan penyerapan nutrisi dari makanan. Mengonsumsi makanan kaya probiotik, seperti tempe dan yogurt dapat meningkatkan jumlah bakteri baik di usus.


4. MENGKONSUMSI MAKANAN TANPA BAHAN PENGAWET

Mengonsumsi makanan tanpa bahan pengawet atau makanan alami juga menjadi cara menjaga kesehatan organ pencernaan. Makanan alami yang dimaksud di sini adalah pangan yang belum mengalami proses pengolahan atau penambahan bahan tambahan seperti gula atau garam dan bahan pengawet. Penelitian menunjukkan bahwa makanan alami dapat melindungi perut Anda dari berbagai penyakit pencernaan.


5. MENGUNYAH DAN MAKAN SECARA BERLAHAN-LAHAN

Makan perlahan adalah cara menjaga organ pencernaan tetap baik. Makanan sebaiknya dikunyah sebanyak 32 kali untuk mencampur makanan dengan enzim ptyalin agar tidak terlalu membebani lambung saat masuk ke lambung. Tidak hanya enak dimakan, makan secara perlahan juga dapat membantu mengoptimalkan penyerapan nutrisi.


6. BIJAK DALAM MENGELOLA STRES

Stres dapat mendatangkan malapetaka pada sistem pencernaan manusia. Kondisi ini dapat menyebabkan perut mulas, diare, sembelit, dan iritasi usus. Hormon stres dapat secara langsung memengaruhi sistem pencernaan. Selama periode stres, darah dan energi juga dapat dialihkan dari sistem pencernaan. Selain itu, usus dan otak manusia terhubung dengan sangat rumit sehingga pada dasarnya apa yang memengaruhi otak juga dapat memengaruhi pencernaan.


7. MEMPERHATIKAN WAKTU DAN PORSI MAKANAN

Memperhatikan waktu makan dan porsinya sangat penting, karena waktu makan yang tidak teratur dan porsi yang terlalu banyak dapat menyebabkan asam lambung naik. Biasakan sarapan, makan siang, dan makan malam pada waktu yang sama setiap hari. Dengan cara ini, kebiasaan atau rutinitas yang baik terbentuk. Selain itu, alih-alih porsi besar, Anda bisa mengganti makanan dengan porsi lebih kecil, tetapi lebih sering sekitar 4-5 kali sehari, agar perut bekerja dengan ringan.


8. RUTIN BEROLAHRAGA

Salah satu manfaat olahraga bagi tubuh adalah menjaga kesehatan organ pencernaan. Olahraga dapat membantu mengurangi gejala sembelit dan mencegah penyakit radang usus. Terlebih lagi, olahraga teratur akan membuat Anda merasa buang air besar lebih teratur.


9. MENINGGALKAN KEBIASAAN BURUK

Banyak penelitian mengungkapkan bahwa kebiasaan buruk seperti merokok, minum alkohol berlebihan dan makan larut malam tidak baik untuk kesehatan secara keseluruhan. Kebiasaan buruk sering memicu beberapa masalah pencernaan yang umum. Misalnya, merokok dapat menghasilkan asam lambung hampir dua kali lipat pada seseorang. Sementara itu, makan larut malam lalu tidur bisa menyebabkan sakit maag dan gangguan pencernaan.

Nah itulah beberapa cara menjaga organ pencernaan yang dapat ada terapkan, jika anda sering mengalami gangguan pada system pencernaan segerera cek up kondisi Kesehatan ke Dokter.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Followers

BTemplates.com

Translate