Setiap titik awal pengetahuan, temukan jawaban dan tambah wawasan.

Tuesday, February 8, 2022

RUKUN IMAN KE 2 ( IMAN KEPADA MALAIKAT )



Iman kepada malaikat merupakan rukun iman ke-2 iman kepada malaikat artinya meyakini dengan sepenuh hati bahwa malaikat Allah itu ada 

A. PENGERTIAN MALAIKAT

kata malaikat merupakan kata jamak malak yang berarti kekuatan atau masdar alukah yang berarti risalah atau misi kemudian sang pembawa misi biasanya disebut dengan Rasul. malaikat diciptakan oleh Allah dari cahaya dan bersifat gaib sehingga wujudnya tidak dapat dilihat, diraba, dirasakan, didengar oleh panca indra manusia Meskipun tidak terlihat panca indra kita wajib meyakini bahwa malaikat itu ada. Meyakini bahwa Allah telah menciptakan malaikat Allah SWT berfirman dalam Al-Quran surat Al-Anbiya ayat 19-20 

Yang artinya  "Dan kepunyaan Allah segala yang di langit dan di bumi dan malaikat-malaikat yang di sisi-nya mereka tidak mempunyai rasa angkuh untuk menyembahnya dan tidak pula merasa letih mereka selalu Bertasbih malam dan siang tiada henti-hentinya " .

B. FAKTA MALAIKAT 

Malaikat memiliki sifat selalu taat dan berbakti kepada Allah swt malaikat tidak pernah membangkang kepada Allah malaikat tidak pernah mengelak ataupun mendurhakai terhadap perintah Allah mereka selalu melaksanakan apa yang diperintahkan oleh Allah swt  selain taat kepada Allah malaikat juga memiliki fakta-fakta lain yang tidak dimiliki oleh manusia. Adapun fakta yang dimiliki oleh malaikat adalah sebagai berikut 

  1. Bersifat gaib atau tidak dapat dilihat dan disentuh
  2. TIdak memiliki hawa nafsu 
  3. Diciptakan dari Nur atau cahaya 
  4. Tidak memiliki jenis kelamin
  5. Dapat menjelma menjadi apapun sesuai yang mereka inginkan atas izin Allah 
  6. Mereka senantiasa Bertasbih dan meminta ampun bagi orang yang beriman
  7. Malaikat adalah makhluk yang berakal tinggi 

Keberadaan malaikat wajib diimani oleh kaum mukminin seseorang yang beriman kepada malaikat perbuatannya serta ucapannya harus mencerminkan keimanan kepada malaikat kita harus percaya bahwa setiap tindakan dan ucapan kita akan dicatat oleh malaikat dan akan dimintai pertanggungjawabannya dan diberi balasan sesuai perbuatan kita

C. NAMA-NAMA MALAIKAT DAN TUGASNYA

Jumlah malaikat tidak ada seorangpun yang mengetahui jumlah pastinya malaikat hanya Allah saja yang mengetahui jumlahnya  Namun demikian setidaknya umat Islam wajib untuk mengetahui 10 malaikat beserta tugas-tugasnya meskipun hanya 10 nama malaikat saja yang wajib kita ketahui tetapi itu tidak membatasi bahwa malaikat jumlahnya hanya 10 saja selain 10 malaikat tersebut Allah SWT telah menciptakan jenis malaikat lainnya seperti malaikat penjaga Gunung koma menjaga laut koma pemikul Arsy koma membawa catatan amal dan lain sebagainya yang jumlahnya tidak kita ketahui secara pasti  hal ini berdasarkan firman Allah dalam Alquran surat al-muddassir ayat 31 yang artinya 

"..dan tidak ada yang mengetahui di antara Tuhanmu melainkan dia sendiri." 


Berikut ini nama-nama 10 Malaikat yang wajib kita imani beserta tugasnya

  1. Malaikat Jibril  tugasnya menyampaikan wahyu dari Allah swt kepada Nabi dan Rasul
  2. Malaikat Mikail tugasnya menyampaikan rezeki Allah Subhanahu Wa Ta'Ala kepada makhluk Allah yang ada di dunia
  3. Malaikat Israfil tugasnya meniup terompet atau sangkakala pada hari kiamat
  4. Malaikat Izrail bertugas mencabut nyawa makhluk Allah swt
  5. Malaikat Raqib bertugas mencatat amal kebajikan atau perbuatan baik yang dilakukan manusia
  6. Malaikat Atid bertugas mencatat perbuatan buruk atau amal kejahatan yang dilakukan manusia
  7. Malaikat Munkar bertugas sebagai penanya atau memeriksa amal manusia di alam kubur
  8. Malaikat Nakir bertugas sebagai penahan atau memeriksa amal manusia di dalam alam kubur bersama malaikat Munkar
  9. Malaikat Malik bertugas menjaga pintu Neraka
  10. Malaikat Ridwan bertugas menjaga pintu Surga 

Demikian pembahasan singkat mengenai nama-nama malaikat beserta tugas yang diembanya. 

Wallahu A'lam 

Share:

0 comments:

Post a Comment

Followers

BTemplates.com

Translate